Kordinator Gempar : Aksi Ini Akan Terus Dilakukan Sampai Arwan Syahputra Dibebaskan

Nanggroe.net, Lhokseumawe | Organisasi Kemasyarakatan Kepemudaan (OKP) dan Organisasi Mahasiswa (Ormawa) Pasee (Lhokseumawe-Aceh Utara) menggelar aksi di Kota Lhokseumawe pada Rabu (28/10).

Aksi tersebut adalah bentuk Gerakan Mahasiswa menuntut pembebasan Arwan Syahputra yang disingkat dengan ‘Gempar’ yang ditahan Resort Polres Batubara yang kini statusnya sudah menjadi tersangka.

Mereka tidak menerima rekan seperjuangan Arwan Syahputra ditahan oleh Resort Polres Batubara dalam aksi penolakan UU Cipta Kerja atau Omnibus Law yang dilakukan di DPRD Batubara pada dua pekan lalu.

Baca Juga : Petisi Gerakan Mahasiswa Pembebasan Arwan dalam aksi di Lhokseumawe

Pantauan Nanggroe.net, awalnya mereka menitik kumpulkan di Museum Kota Lhokseumawe pada pukul 10:00 Wib, lalu seratusan massa itu long march melewati Tugu Rencong sampai ke Taman Riyadhah pada pukul 11: 00 Wib.

Disana mereka melakukan Orasi secara bergantian dari Ketua OKP dan Ormawa Pasee yang hadir, serta melakukan pembacaan puisi, melakukan teater dan juga menggalang dana untuk mengirimkan delegasi ke Polres Batubara dalam hal diplomasi pembebasan Arwan Syahputra.

Aksi itupun berjalan dengan baik dan aman yang di kawal ketat oleh pihak Kepolisian dan Satpol PP dan dipantau langsung oleh Kapolres Lhokseumawe, AKPB Eko Hartanto.

Kordinator Lapangan Gempar, Riski RM mengatakan bahwa aksi ini merupakan kesekian kalinya OKP dan Ormawa mengupayakan pembebasan Arwan Syahputra yang sebelumnya telah melakukan konferensi perss di Sekretariat Bersama Jurnalis Pasee pada Minggu Lalu.

“Hari ini bukanlah yang terahir, Namun aksi ini merupakan aksi yang akan terus dilakukan sampai rekan seperjuangan kami Arwan Syahputra dibebaskan oleh Resort Polres Batubara,” tegasnya.

Sambungnya, Apabila Arwan tidak dibebaskan dan diberikan penangguhan penahanan dan pengalihan penahanan ke Universitas Malikussaleh maka kawan-kawan akan melakukan konsolidasi seluruh mahasiswa untuk menggelar aksi serentak diseluruh Indonesia.

“Juga kami akan mengepung Polres Batubara sampai teman seperjuangan kami Arwan Syahputra Dibebaskan,” pungkasnya Rizky RM

Laporan : Manzahari

Komentar