Nanggroe.net, | Seorang wanita ditemukan tewas dikontrakan rumahnya di Ciledong, Depok. korban berinisial NT tersebut diduga gantung diri karena tidak ada ditemukan kekerasan di tubuh korban.
“Tidak ada tanda kekerasan di tubuh korban, tidak ada kerusakan pada teralis jendela, dan pintu dalam keadaan terkunci,” ujar Kapolsek Sukmajaya Rabu, (4/11) Nanggroe.net kutip dari tempo.co.
Kronologi penemuan jenazah korban berawal pada saat dua orang teman korban yang datang ke kontrakannya pada Selasa 2 November 2020 tepat sekitar pukul 20:00 Wib pada saat itu mereka ingin memberitahu korban bahwa tempat kerjanya sedang libur.
Baca Juga : Dugaan Pelecehan Seksual, Oknum Yayasan Pendidikan Tinggi di Lhokseumawe Akhirnya Dilaporkan ke Polisi
Selanjutnya, pada saat teman korban menggedor pintu tidak ada jawaban dalam rumah kontrakan itu. Akhirnya kedua temannya tersebut berusaha untuk mengintip kedalam rumah kontrakan korban melalui jendela.
“Saksi melihat adanya kepala yang bersandar di jendela yang tertutup gorden,” ungkap Ibrahim.
Saat dipanggil, korban NT tidak menjawab. Setelah teman korban memperhatikan lebih lanjut, ternyata kepala temannya itu bersandar ke tembok dengan seutas tali yang mengikat bagian leher korban.
Pada saat teman korban melihat NT dalam kondisi tertentu kemudian mereka memanggil pemilik kontrakan dan masyarakat setempat untuk memeriksa korban NT.
Saat ditemukan, korban sudah dalam keadaan tewas. Korban juga sempat menuliskan sepucuk surat permintaan maaf nya atas perbuatannya yang ia lakukan, surat tersebut ditemukan tak jauh dari korban.
Dalam isi surat tersebut NT mengaku nekat mengakhiri hidupnya itu karena tidak sanggup menahan beban masalah hidup yang ia alami.
Komentar