Nanggroe.net, Lhokseumawe | Remaja mesjid Baitul Huda Gampong Kutablang Kota Lhokseumawe kembali menggelar acara Pendidikan Ramadhan ( PERAN 1442 H), Selasa (13/04/2021).
Acara tersebut resmi dibuka langsung oleh Geuchik Gampong Kutablang Lhokseumawe Tgk.Muzakir Walad S.Pd dan turut dihadiri oleh seluruh aparatur Gampong Kutablang.
Informasi tertulis yang diterima Nanggroe.net acara berlangsung dari 1 hingga 7 Ramadhan mendatang “seluruh aparatur Desa sangat mendukung kegiatan tersebut, Acara berlangsung mulai dari 1 sampai 7 Ramadhan di masjid baitul Huda Gampong kutablang” kata Teuku Muhammad Luthfan S.H
Luthfan menyampaikann kegiatan tersebut dilaksanakan untuk menciptakan Generasi yang Islami di masa yang akan datang “untuk satukan langkah eratkan ukhwah di bulan suci penuh berkah bersama generasi islam pecinta Al-Qur’an” Tegasnya
Tidak lupa juga Luthfan menegaskan kepada panitia pelaksana dan peserta untuk tetap mematuhi protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh Pemerintah dengan jaga 3M.
“kami menghibau untuk seluruh pesera wajib mengikuti protokol kesehatan , tetap jaga 3M selama kegiatan berlangsung” tutup Teuku Muhammad Luthfan S.H yang merupakan Ketua Umum Remaja Masjid Baitul Huda
Komentar