Dua Staf MUI Terluka Akibat Penembakan, Terkena Kaca dan Gesekan Peluru

NANGGROE.MEDIA | Penembakan terjadi di Kantor MUI, Jalan Proklamasi, Jakarta Pusat, Selasa (2/5) siang. Wasekjen MUI, Arif Fahrudin, menyebut ada 2 orang staf MUI terluka akibat ini.

“Luka staf kami dua orang. Staf rumah tangga,” kata Arif di lokasi.

Ia menjelaskan kondisi keduanya. Ada yang terkena peluru.

“Dan kena serpihan kaca. Ada yang kena gesekan peluru,” jelasnya.

Kedua staf MUI tersebut sudah dibawa ke RS Agung Manggarai. Atas peristiwa tersebut saat ini kantor MUI sudah digaris polisi.

Sumber : Kumparan

Komentar