DPM FISIPOL Unimal Gelar Aksi Terkait Masuknya Rohingya ke Aceh

LHOKSEUMAWE | Dewan Perwakilan Mahasiswa Fakultas ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIPOL) Universitas Malikussaleh mengelar Aksi didepan taman Riyadah Kota Lhokseumawe, Sabtu, (23/12/2023).

Aksi tersebut Mereka lakukan menyikapi Kondisi Etnis Rohingya belakangan ini menjadi viral di media sosial dan sudah menjadi Perhatian Publik. Dalam Aksi tersebut mereka juga menampilkan Aksi Teatrikal dalam rangka menggambarkan situasi dan kondisi Etnis Rohingya.

“Bagi kami Etnis Rohingya tetaplah Korban dari ulah Oknum-oknum yang mencari keuntungan dengan memanfaatkan kondisi Etnis Rohingya itu sendiri,” Ujar Fualdhi Husaini Hasibuan selaku Koordinator aksi

Menurut pandangan kami Fenomena Kasus etnis Rohingya ini harus diselesaikan dimulai dari Akar-akarnya, terjadinya Ketidakstabilan politik dan demokrasi di Myanmar merupakan sebab dari persoalan ini.

Karena Etnis Rohingya adalah salah satu etnis di negara Myanmar. Karena kondisi Politik dan Demokrasi tidak stabil di Myanmar mengakibatkan mereka terusir dari negara mereka sendiri.

Pihaknya juga Mendesak Kepolisian Republik Indonesia, Mengusut tuntas Indikasi Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) terhadap Pengungsi Rohingya di seluruh Wilayah Indonesia, dan menghukum pelaku nya.

Selain itu mereka juga, Mendesak Pemerintah Indonesia untuk Ikut andil dalam mengembalikan Stabilitas Politik dan Demokrasi di Myanmar, Agar Etnis Rohingya yang terusir, dapat kembali ke negara asalnya- kata Fualdhi Husaini Hasibuan selaku koordinator aksi

Komentar