Nanggroe.net, | Nyamuk merupakan jenis hewan yang berukuran mini seringkali berhasil menggangu manusia, Bukan hanya rasa gatal akibat bekas tusukannya, pun gigitan nyamuk dapat menimbulkan kematian, salah satunya lewat penyakit malaria.
Maka itu, demi meningkatkan kesadaran akan penyakit malaria maka Hari Nyamuk Sedunia atau World Mosquito Day pun memperingati pada setiap 20 Agustus.
Melansir laman Malaria No More lewan CNN Indonesia pada Kamis (20/8), pada 20 Agustus 1987 Sir Ronald Ross menemukan bahwa nyamuk betina menularkan malaria pada manusia.
Baca Juga : Kemkominfo Luncurkan Prangko Jokowi dan Ma’ruf Sebagai Bentuk Penghormatan
Sampai saat ini, penyakit malaria membunuh sekitar 54 miliar manusia di seluruh belahan dunia.
Sementara tiap tahun dilaporkan sebanyak 219 juta kasus malaria. Dari data pada 2017, sebanyak 435 ribu orang meninggal akibat penyakit ini.
Malaria ditemukan di lebih dari 100 negara terutama di negara-negara tropis. Kasus malaria jadi beban cukup besar di sejumlah negara.
WHO menyebut pada 2018, nyaris separuh penduduk dunia berisiko terkena malaria. Kasus terbanyak ditemukan di wilayah Afrika.
Komentar