Kasus Positif Corona di Aceh Menjadi 52 Kasus

Nanggroe.net, Banda Aceh | Pasien positif Corona (Covid-19) di Aceh sudah mencapai 52 Kasus.

Penambahan kasus baru ini berdasarkan tambahan dari dua orang berdasarkan hasil tes uji Swab pada Selasa (23/6).

Wakil Direktur Rumah Sakit Umum Daerah dr Zainoel Abidin (RSUDZA), dr Endang Mutiawati mengatakan, dari informasi yang diperolehnya, kedua pasien baru tersebut sedang dirawat di Rumah Sakit Meuraxa, Kota Banda Aceh.

Namun, setelah keluar hasil pemeriksaan swab positif, imbuh Endang, satu seorang pasien dirujuk ke RSUDZA.

“Jika tidak salah cuma satu yang dirujuk,” katanya kepada awak media Rabu (24/6).

Ia mengaku untuk lebih detailnya lagi tidak mengetahui kedua pasien itu. Ia juga tidak tahu apakah kedua pasien itu mempunyai hubungan keluarga dekat atau tidak.

Artinya, saat ini dari jumlah positif 52 orang di Tanah Rencong, 20 di antaranya telah sembuh dan 2 meninggal dunia. Sedangkan sisanya masih menjalani perawatan medis.

Komentar