Nanggroe.net, Lhokseumawe| Kepolisian Republik Indonesia (Polri) akan memperpanjang sanksi putar balik kendaraan pemudik hingga 24 Mei 2021. Kepala Bagian Ops Korlantas Polri Kombes Pol Rudy Antariksawan menyebut, hal ini akan dilakukan meski Operasi Ketupat 2021 direncanakan berakhir pada akhir pekan dan tidak berlaku lagi pada Senin 17 Mei 2021.
Terkait hal tersebut Mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Malikussaleh, Manzahari kepada media ini menyampaikan libur kuliah juga perlu diperpanjang dikarnakan banyak mahasiswa sebelum berlakunya larangan mudik sudah kembali ke kampung halaman dan tidak mungkin dapat kembali ke kampus karna Kapolri sudah memperpanjang penyekatan hingga Tanggal 24 Mei 2021 mendatang.
Manzahari mengatakan jadwal masuk kuliah kabarnya dimulai pada Senin Tanggal 17 mei 2021 dan berharap ada upaya kuliah tatap muka dengan Mahasiswa semister II dan Semister IV dapat diperpanjang hingga penyekatan pemudik berakhir.
Baca Juga:
Polri Memperpanjang Pos Penyekatan Pemudik Hingga 24 Mei 2021
“Perlu ada upaya Rektorat Unimal untuk mengeluarkan kebijakan memperpanjang jadwal masuk kuliah tatap muka kepada Mahasiswa Semister II dan IV karna masih ada mahasiswa di kampung halaman untuk merayakan lebaran Idul Fitri bersama keluarga dan tidak mungkin dapat kembali karna Kapolri juga sudah memperpanjang aturan penyekatan pemudik” kata Manzahari
Manzahari juga berharap Rektor Unimal dapat mengeluarkan surat edaran terkait perkuliahan tatap muka agar dapat menjadi rujukan mahasiswa untuk melangsungkan perkuliahan sesuai dengan ketentuan yang telah ditetapkan, Harapannya kuliah tatap muka diberlangsungkan sampai akhir pelarangan mudik oleh kapolri supaya tidak ada kendala saat mahasiswa balik ke kampus untuk Kuliah.
“Harapannya agar rektorat Unimal dapat memperpanjang libur kuliah, jika pun tidak bisa, perlu adanya solusi lain agar tidak dapat mengorbankan Akademik Mahasiswa yang sedang di kampung halaman, seperti kuliah Daring atau kebijakan lainnya, dan perlu adanya surat edaran terbaru sebagai rujukan mahasiswa dan dosen untuk melangsungkan perkuliahan nantinya” tutup Manzahari
Komentar