Memperingati Hari Womens Day, Mahasiswi Unimal Gelar Aksi Damai di Lhokseumawe

LHOKSEUMAWE | Dalam memperingati Hari Perempuan Sedunia atau International Womens Day, sejumlah Mahasiswi Universitas Malikussaleh menggelar Aksi Damai Srikandi Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Malikussaleh di Pusat Kota, Lhokseumawe, Jum’at (8/3/2024).

Aksi Damai dilakukan di Taman Riyadah Pusat Kota, Kota Lhokseumawe, dipimpin kepala bidang Pemberdayaan Perempuan (ppp) Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Malikussaleh, para mahasiswi membawa poster tuntutan dalam prosesi memperingati perjuangan hak perempuan dalam kesetaraan gender dalam aspek kehidupan, termasuk pendidikan, pekerjaan, dan kehidupan politik.

“Transformasi ekonomi, sosial dan politik yang pesat membuka potensi kekerasan , ekslusi, hingga diskriminasi yang besar disertai berbagai bentuk kekerasan terhadap kaum perempuan. Sebagai warga negara yang mendukung hak perempuan dan kesetaraan gender, kami meminta dan menyerukan keluh kesah kami kepada para pemimpin di negara ini untuk bertindak tegas dalam memastikan perlindungan dan pemajuan hak-hak perempuan,’ Ujar Dannisa

Sambil meneriakkan ‘Perempuan Yang Melahirkan Peradaban! Stop Kekerasan Pada Kaum Perempuan!” massa aksi juga melakukan orasi dalam rangka memperingati International Womans Day.

Massa aksi juga menyerukan bahwa pemerintah harus tegas dalam mengimplementasikan setiap kebijakan yang memastikan kesejahteraan kaum perempuan, memberikan segala akses yang sama dan adil bagi perempuan dalam segala aspek, memastikan perlindungan terhadap perempuan dari kekerasan pelecehan sesuai dengan undang-undang no 12 tahun 2022.

“Kami berhak atas hak-hak yang sudah seharusnya kami dapatkan, segala hak-hak perempuan adalah hak asasi manusia yang tidak dapat ditawar-tawar,” Tutup Dannisa Kabid PPP BEM Unimal

Komentar