LHOKSEUMAWE | Himpunan Mahasiswa Hukum Tata Negara Fakultas Hukum Universitas Malikussaleh gelar diskusi dan kajian ilmiah dengan tema “Proses penyelesaian sengketa pemilu dan kekuasaan kehakiman dalam perspektif hukum tata negara” di Bukit Indah, Kamis (24/5/23).
Ketua Himpunan Mahasiswa Hukum Tata Negara Asman Ghozali mengatakan bahwa Kajian ilmiah ini kami laksanakan untuk mendorong anak muda, generasi milenial khususnya mahasiswa fakultas hukum unimal untuk ikut mengawasi pergelaran pemilu dan pilkada 2024.
“Kami harapkan materi yang disampaikan pemateri tadi menjadi pegangan dan bekal ketika turun kelapangan untuk mengatasi berlangsungnya pesta demokrasi tersebut,” ujar Asmar kepada Nanggroe.media, Jum’at (26/5/23).
Rangkaian kegiatan tersebut dibuka Oleh Dekan Fakultas Hukum Universitas Malikussaleh Dr. Faisal S.Ag., S.h., Mhum. Dalam Sambutannya, beliau menyampaikan bahwasanya perlunya partisipasi kalangan mahasiswa untuk mensukseskan pesta demokrasi serentak 2024.
“Perlunya partisipasi kalangan mahasiswa untuk mensukseskan pesta demokrasi 2024 dan ikut mengawasi rangkaiannya agar meminimalisir kecurangan maupun sengketa,” jelas Dr. Faisal.
Marza Riyanda selaku Ketua panitia acara menyampaikan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada panitia dan pemateri yang sudah mau meluangkan waktu untuk mengisi dan membantu acara.
“Saya berterimakasih kepada seluruh panitia, dan pemateri atas waktunya untuk mengisi dan mempersiapkan kegiatan ini,” ujar Marza.
Komentar