Abu Paloh Gadeng di Mata Kapolres Lhokseumawe

Nanggroe.net,Lhokseumawe | Kapolres Lhokseumawe Eko Hartanto, S.IK, M.H. di kenal sebagai sosok yang mempunyai kedekatan dengan tokoh ulama Aceh, salah satunya yaitu dengan Tgk H. Mustafa Ahmad atau yang akrab di sapa Abu Paloh Gadeng.

Duka mendalam turut dirasakannya ketika Abu Paloh Gadeng berpulang ke Rahmatullah.

“Selamat jalan Guree tercinta, ulama kharismatik Aceh,” ucap Eko Hartanto, Kamis (17/12).

Kapolres Lhokseumawe juga sering berkunjung untuk silaturahmi ke Dayah Abu Paloh Gadeng di Kecamatan Dewantara, Aceh Utara.

Baca juga : Kapolres Lhokseumawe Jalin Silaturrahmi dan Serahkan Santunan Kepada Korban Longsor di Kecamatan Muara Dua

“Ada beberapa kali kami melakukan kunjungan silahturahim ke kediaman Abu, meminta petuah- petuah beliau untuk mejalankan amanah menjadi kepala kepolisian Lhokseumawe yang amanah, saat itu juga kami meminta doa dari Abu agar bencana covid 19 hilang dari Aceh ,” kenang Eko Hartanto.

Eko Hartanto menambahkan, ” saya sangat berduka atas kepergian beliau, semoga amal perbuatan dan ilmu yang beliau wariskan menjadi amal saleh di sisi Allah SWT dan berkah bagi kita masyarakat”.

Menurut Eko Hartanto, Abu Paloh Gadeng adalah ulama yang telah memberikan ilmu berguna bagi masyarakat Aceh.

“Abu adalah lampu penerang bagi umat yang selalu mengajak umat kepada amal ma’ruf nahi mungkar, beliau betul-betul tidak hanya mengisi ilmu-ilmu lahiriah saja, tapi juga beliau mengisikan ilmu-ilmu rohani, ilmu yang mendekat kan diri kepada Allah,” tutup Eko.

Komentar