BreakingNews: Belasan Rumah Di Desa Ujung Aceh Singkil Terbakar, Api Sulit Di Padamkan

Nanggroe.net, Aceh Singkil | Api melalap belasan rumah di Desa Ujung, Kecamatan Singkil, Kabupaten Aceh Singkil pada Kamis (20/02/2020) pada pukul 11:20 WIB.

Amatan Nanggroe.net, sekitar 17 rumah hangus terbakar dan sampai saat ini api masih membumbung tinggi, petugas pemadam kebakaraan dibantu warga saat ini terus berusaha keras untuk memadamkan api.

Api sangat sulit dipadamkan karena kondisi rumah yang berdempetan membyat api cepat merambat dan meratakan api kerumah warga.

Sejauh ini tidak ada korban jiwa dalam musibah kebakran ini, namun kerugian di taksir ratusan juta rupiah.

Laporan | Maulidi Al-Fata

Komentar