Nanggroe.net, | Bakal calon Bupati Halmahera Timur, Muhdin Ma’bud meninggal dunia usai mendaftarkan diri di Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada Jum’at (4/9).
Kabag Humas Pemkab Halmahera Timur Yusuf Thalib mengatakan, Muhdin yang merupakan calon petahana itu meninggal di RSUD Maba, Kabupaten Halmahera Timur, sekira pukul 16.00 WIT.
Kata Yusuf, Mudin dengan pasangannya Anjar Taher mendaftarkan diri ke KPU pada Jum’at pagi, Setelah mendaftar, Mudin membacakan orasi politik dihadapan para pendukungnya.
Baca Juga : Mahfud MD : Politik Uang Tidak Bisa Dihindari Dalam Pilkada
“Sekitar 15 menit berorasi, Muhdin pingsan di panggung,” kata Yusuf Nanggroe.net kutip dari Kompas.com pada Sabtu (5/9).
Para pendukung yang berkumpul di sekitar panggung bertepuk tangan tiba-tiba berhenti, mereka terkejut ketika Calon Bupati petahana Halamahera Timur itu terjatuh.
“Anjar yang berdiri di samping Muhdin langsung mengangkatnya. Bupati Muhdin langsung dilarikan ke rumah sakit,” ujarnya.
Sampai di rumah sakit, Muhdin sempat mendapatkan perawatan selama setengah jam. Namun, dokter menyatakan bahwa Calon Bupati petahana itu telah meninggal dunia.
“Saya sendiri tadi yang langsung bawa ke rumah sakit. Sekitar setengah jam di rumah sakit, dokter langsung menyatakan Bupati Muhdin meninggal dunia,” jelas Yusuf.
Komentar