BANDA ACEH, NANGGROE.MEDIA – Ratusan Pemuda yang tergabung dalam aliansi Ikatan Mahasiswa Pemuda ( IMP ) Seuramo Meukah menggelar aksi demontrasi terhadap PJ Gubernur Aceh Safrizal mengenai evaluasi eselon II pada selasa siang di depan kantor Gubernur Aceh.
Aksi Demontrasi ini diikuti oleh ratusan massa yang terdiri dari kalangan pemuda dan mahasiswa yang memiliki keresahan terhadap rencana mutasi terhadap eselon II oleh PJ Gubernur Aceh yang massa jabatan nya tinggal menghitung hari.
Massa aksi menilai Tindakan yang dilakukan oleh PJ Gubernur Aceh tersebut terlalu tergesa-gesa sehingga menimbulkan berbagai spekulasi di khalayak publik dan menduga ada unsur transaksional dalam rencana mutasi ini.
Aksi ini juga diwarnai dengan pemberian raport merah terhadap kepemimpinan Pj Safrizal yang telah gagal dalam menjaga kondusifitas birokrasi di Aceh dan dapat mengganggu kepemimpinan selanjutnya.
Dalam orasinya koordinator lapangan marisi saputra mempertanyakan urgensi dari rencana mutasi tersebut padahal dalam waktu dekat gubernur dan wakil Gubernur definitif akan segera dilantik.
“Kami dari pemuda Aceh dalam aliansi IMP Seuramo Meukah menolak rencana mutasi yang dilakukan oleh Pj Gubernur aceh karena kami menilai ini Tindakan yang tergesa-gesa dan seperti ada sesuatu dibaliknya, kami meminta pihak yang berwenang mengusut tuntas motif dari rencana mutasi yang dilakukan ini,” ujar Marisi
Menurut marisi tindakan dari Pj Gubernur Aceh kali ini sudah membuat kegaduhan di publik aceh dan di penghujung jabatan ini juga menunjukkan bahwa beliau gagal dalam memimpin Aceh.
Komentar