Nanggroe.net, Aceh Utara | Begitu motor terparkir di depan Pasar Hewan Panton Labu, Aceh Utara, terlihat paha daging sapi sudah bergelantungan dengan warna yang kemerah-merahan.
Selangkah kita berjalan menuju pintu masuk pasar tersebut, tercium aroma khas daging segar yang dijajakan oleh pedagang yang riuh dan sibuk membereskan tata letak dagingnya di lapak masing-masing.
Lebih jauh masuk ke Pasar, terlihat para pedagang sedang mencincang daging sesuai permintaan pembeli, terlihat juga disudut ada beberapa pedagang sedang memotong tulang daging dengan parang yang beratnya sekitar 5 kg.
Baca Juga :
Hari Meugang Pertama, Harga Daging di Lhokseumawe Mencapai Rp. 170 Ribu
Memang suasana Pasar Hewan Panton Labu dikenal riuh dan sibuk walaupun pada malam hari, kesibukan tersebut dikarenakan hari ini Minggu (kemarin-red) memasuki Hari Makmeugang pertama dan dilanjutkan Hari Makmeugang ke dua pada Senin (12/4/2021).
Saat Wartawan Nanggroe.net menelusuri ke Pasar Hewan Panton Labu, Minggu (11/4) malam para pedagang terlihat sibuk melayani pembeli Daging Sapi untuk Meugang menyambut Bulan Suci Ramadhan.
Untuk harga daging sendiri di Pasar tersebut hingga saat ini masih bertahan pada diangka Rp.180 ribu / kg.
“Harganya sekilo 180 bang”, jawab salah seorang pedagang sambil bercanda dengan Wartawan Nanggroe.net.
Komentar