Hari Pertama Puasa Kota Panton Labu di Padati Pemburu Takjil

Nanggroe.net, Aceh Utara | Ngabuburit atau menunggu waktu buka puasa kini menjadi hal yang hampir tak terlewatkan bagi masyarakat di manapun di bulan Ramadhan. Seperti yang dilakukan masyarakat Panton Labu, Aceh Utara.

Di hari pertama puasa, Selasa (13/4/2021) sore, keramaian tampak di Panton Labu. Pantauan Nanggroe.net, berbagai kalangan mulai dari anak-anak hingga dewasa memenuhi pusat keramaian Kota Panton labu.

Pantauan Nanggroe.net terlihat kondisi jalan di kota Panton Labu di penuhi dengan kendaraan bermotor yang memadati jalan untuk berburu takjil berbuka puasa.

“Alhamdulillah hari ini orang nya rame mudah-mudahan sampai hari terakhir puasa orang tetap akan rame sama seperti hari ini,” ujar Usman yang merupakan pedagang takjil bulan puasa

Usman juga mengatakan ia sudah sering berjualan di Panton labu pada saat bulan puasa. Dia juga berharap momen bulan Ramadhan kali ini bisa membawa keberkahan dan melancarkan rezekinya,” Lanjutnya

Komentar