Keluarga Besar Ilmu Politik Universitas Malikussaleh Kembali Adakan Kegiatan Halal Bihalal

LHOKSEUMAWE | Keluarga besar Ilmu Politik Universitas Malikussaleh kembali mengadakan kegiatan halal bi halal secara hikmad dan kekeluargaan, pada Kamis (24/5/2023).

Kegiatan ini mengusung tema “Tingkatkan Kesolidaritasan Dengan membangun kebersamaan dan saling memaafkan”.

Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Dekan Fisipol Unimal Dr. M. Nazaruddin, SS., M.Si, Wakil Dekan bidang Kemahasiswaan dan Alumni Subhani, S.Sos., M.Si, Ketua Jurusan Ilmu Politik dan Ilmu Komunikasi Bobby Rahman, M.Si, Sekretaris Jurusan Ilmu Politik dan Ilmu Komunikasi Kamaruddin, M.Si, Ketua Program Studi Ilmu Politik Teuku Muzaffarsyah, S.IP., M.A.P, serta para dosen, alumni, dan mahasiswa ilmu politik lainnya.

BACA JUGA : Pendaftaran Calon Anggota Panwaslih Zona 1 Aceh Telah Dibuka, Catat Tanggal dan Persyaratannya

Selain itu, acara tersebut juga di lanjutkan dengan sheriing season oleh pemateri yaitu Dosen Taufik Abdullah, S.Ag., M.A dan alumni ilmu politik Mirza, S.IP, Aris Maunandar S.IP (Atok), Riski, S.IP, Marta Beruh, S.IP, Muslim, S.IP dan alumni pertama ilmu politik yang juga Ketua Ikatan Keluarga Alumni Ilmu Politik (IKA-IPOL) Zuhilmi, S.IP., M.HI.

Ketua Himpunan Ilmu Politik Universitas Malikussaleh, Razeki Ramadhan, mengatakan pada momentum kegiatan Halal Bi Halal kali ini. Kami menekankan kepada setiap kader atau pun Mahasiswa ilmu politik harus terus menjaga tali silaturahmi dan juga merangkai kebersamaan di antara kita sebagai umat manusia. Agar kita kedepan nya bisa saling memaafkan sehingga mendapat keberkahan dari sang pencipta yaitu Allah SWT. Ujarnya

“Terimakasih atas kedatangan para tamu undangan serta perjuangan panitia dalam menyukseskan rangkaian kegiatan ini,” ungkapnya

BACA JUGA : Mandi Dilaut, Bocah 16 Tahun di Simeulue Tenggelam Dibawa Arus

Sementara itu Ketua Jurusan Politik dan Komunikasi Bobby Rahman, M.Si mengungkapkan kebahagiaannya serta kebanggaannya terhadap kegiatan yang dilaksanakan oleh himpunan mahasiswa ilmu politik Unimal.

Sehingga dengan ada nya kegiatan halal bi halal mungkin ini menjadi salah satu kegiatan yang pertama diaksanakan di lingkungan fisipol.

“Saya juga berharap kedepan perlu ditingkatkan jalinan silaturahmi yang selama ini telah terjalin dengan baik, disertai dengan rasa kekeluargaan, koordinasi, komunikasi dan sinergitas diantara seluruh Mahasiswa, Alumni dan Dosen Ilmu Politik.” terangnya.

Komentar