Pembangkit Listrik Pemanfaatan Panas Bumi Akan di Bangun di Kabupaten Bener Meriah Lokasinya Ada di Pintu Rime Gayo

NANGGROE.MEDIA, BENER MERIAH | Direktur Hitay Energy Holding, Remzi Canner Yilmaz beserta Tim Teknis pembangunan Geothermal asal negara Turki berkunjung ke daerah penghasil kopi Arabika tepatnya di Kabupaten Bener Meriah.

Kehadiran Direktur Hitay Energy Holding beserta tim nya di Bener Meriah ini dalam rangka tindak lanjut keseriusan Hitay Energy untuk membangun pembangkit listrik dengan pemanfaatan panas bumi (Geothermal) diwilayah Kabupaten Bener Meriah.

Kehadiran perusahaan asal Turki ini disambut oleh Bupati Bener Meriah Ir. Tagore Abu Bakar beserta wakil Bupati Armia di ruang kerja nya pada Kamis 20 Maret 2025.

Direktur Hitay Energy Holding, Remzi Canner menyampaikan melalui transleternya kami saat ini sedang memproses izin UKL/UPL (Upaya Pengelolaan Lingkungan dan Upaya Pemantauan Lingkungan) di Kementerian Lingkungan Hidup RI, dan ini terus berjalan dan saat ini kami hanya konsen dengan lokasi pembangunan fasilitas Geothermal diwilayah Kabupaten Bener Meriah.

Ia mengatakan bahwa lokasi yang terletak di Kecamatan Pintu Rime Gayo juga sudah dilakukan survey dan sudah ditemukan beberapa titik yang memiliki potensi luar biasa untuk dijadikan proyek pembangunan pembangkit listrik oleh perusahaan kami.

“Semoga ini dapat segera terealisasi,” sebut Direktur Manager Hitay Energy asal Turki.

Menanggapi hal itu, Bupati Bener Meriah Tagore Abubakar, menyebutkan akan mendukung penuh investasi perusahaan asal Turki tersebut. Pengembangan energi baru terbarukan merupakan salah satu visi kami, dan ini akan membawa keuntungan yang sangat besar bagi masyarakat Kabupaten Bener Meriah.

Selain nilai investasi yang sangat besar, kehadiran explorasi panas bumi ini juga akan menyerap lapangan pekerjaan, meningkatkan pendapatan daerah dan adanya transfer teknologi dari negara maju ke wilayah Bener Meriah.

Tagore juga mengatakan pengembangan energi dari panas bumi ini juga berkontribusi untuk mengurangi 17,4 juta ton emisi Co2 per tahun di Indonesia, oleh karenanya kita berharap pembangunan fasilitas pembangkit listrik ini dapat terealisasi dalam 2 tahun ke depan ini, pinta Bupati Tagore kepada Direktur Manager Hitay Energy.

Foto : Bupati dan Direktur Hitay Energy Holding, Remzi Canner saat mengadakan pertemuan.

“Ini adalah sebuah rahmat dari Allah SWT bagi Kabupaten Bener Meriah, kami mendengar dulunya ada tiga Kabupaten di Aceh yang dilakukan survey eksplorasi, dan alhamdulilah ternyata potensi di Kabupaten Bener Meriah yang memiliki kualitas yang tinggi, semoga ini dapat membawa berkah bagi masyarakat Kabupaten Bener Meriah,“ tutup orang nomor satu di Bener Meriah tersebut.

Mendengar dukungan dari pemimpin Bener Meriah itu, Direktur Manager Hitay Energy, Ramzi menyatakan Hitay Energy selaku pemegang konsesi potensi panas bumi di Kabupaten Bener Meriah berkomitmen untuk berinvestasi dalam pengembangan proyek mereka dan semoga ini dapat terealisasi dengan cepat,“ harapnya.

Saat berlangsung nya pertemuan tersebut juga dihadiri oleh Wakil Bupati Bener Meriah, Ir. Armia, Plt Asisten Bidang Ekonomi dan Pembangunan, Sanusi Purnawira Dade, S.IP, M.Si, Staf Khusus Bupati, Drs. T. Islah, MM dan dr. Jawahir Syahputra.

Komentar