Nanggroe.media, BENER MERIAH | Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Bener Meriah Kantor Wilayah Ditjenpas Aceh apel deklarasi Perjanjian Kinerja Penandatanganan Komitmen Bersama Pembangunan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM).
Serta penandatanganan fakta integritas tahun 2025 pada Kamis (23/01/2025). Kegiatan ini diikuti oleh seluruh pejabat dan seluruh pegawai Rutan Bener Meriah.
Apel deklarasi itu berlangsung di lapangan upacara Belangi Rutan Bener Meriah. Acara secara resmi dipimpin langsung oleh Kepala Rutan Bener Meriah, Heddry Yadi, A.Md.I.P., S.H. Sebelumnya kegiatan diawali dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan Mars Pemasyarakatan sebagai wujud semangat kebersamaan.
Prosesi pencanangan pembangunan Zona Integritas dimulai dengan penandatangan Komitmen Bersama Pembangunan Zona Integritas Menuju WBK dan WBBM serta Fakta Integritas tahun 2025.
Penandatanganan secara simbolis dilakukan oleh peabat struktural eselon IV, V dan seluruh pejabat pelaksana.
Hal ini merupakan cerminan komitmen seluruh pegawai dalam mewujudkan lingkungan kerja yang bebas korupsi dan berorientasi pelayanan prima.
Karutan Kelas IIB Bener Meriah, Heddry Yadi dalam sambutannya menegaskan pentingnya tanggung jawab bersama dalam mencapai tujuan organisasi.
“Saya berharap penandatanganan komitmen bersama ini bukan sekadar seremoni, akan tetapi merupakan tanggung jawab dan komitmen untuk bekerja secara optimal, melayani dengan sepenuh hati, dan memberikan dampak nyata bagi masyarakat. Pertahankan predikat WBK 2024 yang telah kita raih,” ujar Heddry Yadi saat prosesi berlangsung di Rutan Kelas IIB Bener Meriah.
Ia juga menambahkan, untuk mencapai tujuan organisasi, kita membutuhkan kekompakan dan rasa saling memiliki. Ingatlah bahwa Rutan Bener Meriah adalah tempat kita mencari nafkah, prriuk nasi kita bersama.
Setelah itu, kegiatan pum diakhiri dengan doa, sesi foto bersama sebagai simbol kebersamaan dan semangat baru untuk menjalankan tugas di tahun 2025.
Dengan adanya deklarasi dan komitmen ini, Rutan Kelas IIB Bener Meriah diharapkan dapat terus meningkatkan kinerja mewujudkan peningkatan kualitas pelayanan publik berkelanjutan serta menciptakan lingkungan kerja yang berintegritas.
Komentar