Nanggroe.net, Lhokseumawe |Tim gabungan Satgas Covid-19 Kota Lhokseumawe kembali menggelar Operasi Yustisi untuk menindak pengunjung Caffe dan warung kopi yang tidak memakai masker pada minggu (22/11) malam.
Sejumlah masyarakat baik muda mudi terjaring dalam razia ini, mereka yang diketahui tidak menggunakan masker, didata dan diminta menandatangi surat perjanjian.
Kemudian mereka yang melanngar diberikan sanksi menyanyikan lagu Indonesia Raya secara serentak sebagai hukuman melanggar protokol kesehatan.
Baca Juga : Jurkam kampanye Irwandi-Nova menyoroti kinerja sejumlah Eselon 11 : dan juga menyentil Sekda
Razia ini dilakukan di pusat kota Lhokseumawe yang dilakukan tim gabungan terdiri dari polisi, TNI dan Satpol PP.
Operasi Yustisi ini fokus untuk penegakan protokol kesehatan masyarakat kota Lhokseumawe agar tetap mengedepankan protokol kesehatan.
Komentar