ACEH UTARA | Tim Panitia Kelompok Kerja dan Pendukung Pemekaran Persiapan Daerah Otonomi Baru (DOB) Kota Panton Labu, Pemekaran Aceh Utara menggelar Rapat Kerja (RAKER) di Gunung Salak.
Acara RAKER kami gelar 2 (dua) hari Sabtu – Minggu 13-14 Januari 2024 di Villa Ampon Wen yang juga Ketua SC DOB. Hadir dalam acara tersebut Tokoh Masyarakat, Mukim, Geuchik, Ketua Pemuda, Pimpinan Ormas, Ketua dan anggota KADIN Aceh Utara H. Mukti Umar, aktivis, Ketua Forum Geuchik yang bersama dari 5 (lima) Kecamatan teritorial pemekaran, Tanah Jambo Aye, Seunuddon, Langkahan, Baktiya dan Baktiya Barat serta hadir juga Emak-emak pendukung Pemekaran.
“Untuk terus berjuang mengawal tahapan Pembentukan DOB Kota Panto Labu sampai terbentuk. Adapun strategi kerja di tahun 2024 adalah dengan membentuk Tim Kerja Suksesi Calon Presiden 2024, agar proposal DOB usulan dari Tim Pokja cepat di respon oleh Presiden hasil Pemilu 2024,” Ujar Hendra Nurdin, SE. M.IP ketua Tim Poksa DOB Kota Panton Labu
Sebagaimana diketahui, deklarasi Pembentukan DOB Kota Panton Labu terbentuk pada 2017, tahapannya sudah mendapatkan SK penetapan dari Kepala Desa, Paripurna DPRK dan Rekomendasi Bupati, dan juga telah mendapatkan Rekomendasi DPRA dan Gubernur Aceh dalam Paripurna Khusus DPRA 2019 lalu.
Proposal DOB Kota Panton Labu juga telah diregistrasi di lintas Instansi Pemerintah Pusat di Jakarta, serta telah beraudiensi dengan Ketua DPR-RI di rumah Dinasnya.
“Peserta RAKER sangat antusias mengikuti acara demi acara, dan akan ada follow up dari keputusan RAKER untuk Tim Pokja berkonsolidasi kembali setelah Pemilu nanti,” Tutupnya
Komentar