Nanggroe.net, Aceh Utara | Pemilihan Keuchik Gampong Ampeh telah selesai di laksanakan, Calon Nomor Urut 1 Unggul dengan total perolehan suara sebanyak 173 Suara, sementara perolehan suara terendah sebanyak 34 suara yang di miliki oleh calon no urut 4, (19/04).
Usai Pleno, Hasil Rekapitulasi perhitungan surat suara Calon Nomor Urut 1 Dinyatakan Menang. Dalam Kontestasi Politik Pemilihan Keuchik di Gampong Ampeh, Kapolsek Tanah Luas Ipda Hendra Jamiswar, S.H., M.H mengapresiasi langkah dan upaya yang di lakukan antar calon yang telah menjunjung tinggi Sportifitas dalam bertarung merebut jabatan orang nomor 1 di Desa Ampeh.
“Dalam hal ini kita selaku unsur muspika Tanah Luas, mengapresiasi atas Profesionalitas yang di perlihatkan antar Calon yang telah bersaing dalam Pesta Demokrasi guna merebutkan kursi orang nomor 1 di Desa Ampeh.
Baca Juga:
Ucapan Sambutan Keuchik Terpilih Di Hadiahi Tepuk Tangan Masyarakat
“Mereka tetap saling Fair meskipun sedang bertanding kemudian panitia pelaksana juga bekerja sesuai dengan aturan dan petunjuk yang ada yaitu menerapkan protokol kesehatan serta yang terakhir penghargaan setinggi-tingginya kepada warga masyarakat Desa Ampeh yang telah mengikuti dan menggunakan hak pilihnya secara dewasa, tertib dan santun, mudah-mudahan apa yang hari ini dilaksanakan di Desa Ampeh bisa menjadi role model untuk desa-desa lainnya didalam wilayah kecamatan Tanah Luas yang akan melakukan pemilihan geuchik kedepannya”, Ungkap Hendra.
Di Tambahkan Ipda Hendra Jamiswar, S.H., M.H “Saat ini Kompetisi telah usai, kita Harapkan tidak ada perpecahan, yang menang agar tidak berbangga hati serta yang kalah agar ikhlas diri, mari bersatu membangun negeri melalui desa secara bersama-sama antar aparat desa dengan Masyarakat”, Sebutnya.
Sifat nya apabila Masyarakat tetap bersatu, rukun dan damai dalam menjalankan Aktivitas Sosial dan bermasyarakat, maka Kamtibmas tetap akan terjaga.
Komentar