Nanggroe.net, | Tencent Games telah menghapus mode baru baru di map Sanhok di PUBG Mobile. mode bernama Hutan Misterius ini hanya bertahan lima hari sejak resmi diluncurkan.
Dilansir Dot Esports, Senin (15/6). penyebab dihapusnya mode ini karena menuai kontrovesi karena ada gerakan menyembah berhala atau patung.
Sebelumnya, mode ini mendapatkan banyak kritikan dari banyak pemain karena dianggap sebagai tindakan menyembah berhala dan meminta Tencent untuk segera menghapusnya.
Dalam mode ini pemain melakukan semacam ‘berdua’ di depan totem untuk mendapatkan beberapa item, seperti helm, rompi, health kits, senjata, energy drinks, dan banyak lagi.
“Kami sangat menyesal beberapa fitur dalam game yang telah menyinggung beberapa pemain,” tulis Tencent dalam pernyataan resminya kepada Gulf News.
“Kami menghormati nilai-nilai dan tradisi para pemain dan kami menyesal telah membuat rasa sakit dan kepedihan. Kami telah menghapus gerakan ‘salah’ tersebut,” lanjutnya.
Namun, meski Tencent mengatakan menghapus gerakan terlarang itu, tapi mode Hutan Misterius sudah tidak ada lagi di dalam game PUBG Mobile.
Ada kemungkinan Tencent menghapus keseluruhan mode tersebut dan mengganti gerakan terlarang tersebut dan kembali akan memunculkan mode Hutan Misterius.
Komentar